Sebagaimana telah kita bahas pada postingan sebelumnya yang berjudul Pengertian Google Page Rank dan Algoritma Perhitungannya  bahwa Google Pagerank merupakan peringkat yang diberikan oleh Google untuk setiap halaman blog/web yang terindex oleh Google Seach Engine. disamping  Manfaat Google Pagerank bagi halaman Blog / Web yang dapat dipetik oleh pemiliknya.

Adalah suatu kebanggan dan kebahagiaan tersendiri bagi pemilik blog yang bisa mendapatkan peringkat yang baik ( PR tinggi ), oleh karena itu pada kesempatan kali ini saya akan mengulas mengenai bagaimana cara meningkatkan Google pagerank suatu halaman blog / web.
Adapun Rumus dari  Algoritma Google mengenai pagerank suatu halaman:
 PR(A) = (1-d) / N + d ( ( PR(T1) / C(T1) ) + … + ( PR(Tn) / C(Tn) )
Berdasarkan Rumus :tersebut, maka dapat kita lihat bahwa Google pagerank suatu halaman PR(A) merupakan sebuah persamaan yang terdiri dari beberapa variabel yang dan konstanta, antara lain:
  • PR dari halaman (T) yang memberikan link kepada halaman (A) dibagi dengan jumlah link keluar pada halaman ( T ). Jadi jika ada halaman web dengan PR tinggi tetapi hanya  mempunyai sedikit link  keluar, maka akan memberikan kontribusi yang besar dalam meningkatkan PR halaman yang mendapatkan link dari halaman tersebut.
  • d = konstanta (damping factor), dimana nilai d tergantung pada penilaian Google terhadap halaman (A) yang besarnya antara 0 s.d. 1.
  • N = merupakan jumlah artikel/halaman suatu blog yang terindekx oleh Google.
Berdasarkan keterangan tersebut, maka dapat kita smbil kesimpulan bahwa untuk meningkatkan pagrank Blog, maka langkah langkah yang dapat kita lakukan adalah:
  1. Mencari backlink yang berkualitas sebanyak mungkin.
    Yang dimaksud backlink berkualitas disini  adalah link dari halaman yang mempunyai PR tinggi tetapi tidak banyak link yang keluar yang terdapat pada halaman tersebut, backlink berkualitas juga ditentukan oleh keterkaitan topik antara halaman yang memberikan link dan yang menerima link. Adapun untuk mendapatkan backlink yang berkualitas antara lain dengan cara:
    1. Mendaftarkan blog kita ke web direktory yang mempunyai PR tinggi
    2. Berkomentar pada Blog dofollow yang mempunyai topik sejenis dengan topik blog kita
    3. melakukan pertukaran link dengan blog lain
  2. Update artikel dengan content yang unik, fresh dan berkualitas secara kontinu
    Content yang unik, fresh dan berkualitas akan memberikan peluang yang besar untuk tampil di halaman utama SERP Google, sehingga berpeluang untuk mendapatkan traffic yang tinggi. Sedangkan Updete secara kontinu menyebabkan blog tersebut lebih sering di akses oleh robot Google. dengan demikian diharapkan blog kita akan mendapatkan perhatian dan nilai yang lebih dari SE Google
  3. Membangun internal link yang baik
    Dengan membangun internal link yang baik akan memperlihatkan keterkaitan dan berkesinambungan antara suatu artikel dengan artikel lainnya dimana hal ii akan memberikan nilai lebih di mata algoritma Google panda. disamping itu pada saat suatu halaman dibuka, maka robot google akan merayapi link-link halaman lain yang terdapat pada halaman tersebut..
  4. Optimasi outbond link pada hom page yang baik.
    Suatu halaman akan mendapatkan nilai lebih dimata Google jika jumlah link yang mengarah kepada halaman tersebut lebih banyak dari jumlah link kyang keluar dari halaman tersebut.
Demikian postingan kali ini mengenai cara jitu meningkatkan pagerank blog, semoga beranfaat.

Artikel lainnya: