Sebelumnya saya ucapkan terima kasih dan Selamat datang di blog jual alat musik marawis, rebana qosidah, hadrah, serta aneka bass hadroh. Pada posting kali ini saya akan sharing / posting dengan judul "Tutorial Cara Membuat Blog SEO Friendly" Sebelumnya perlu saya sampaikan bahwa posting yang saya tuliskan dalam blog ini dengan tujuan untuk mendokumentasikan apa yang saya pelajari dari berbagai sumber yang saya baca dan upaya untuk mempraktekkannya. disamping itu blog ini juga sebagai sarana saya untuk mengingat kembali apa yang sudah pernah saya pelajari. Namun saya juga berharap semoga apa yang saya posting dalam blog ini dapat bermanfaat pagi para pembacanya terutama bagi Blogger Pemula.

Berikut ini adalah langkah - langkah membuat blog yang baik (menurut referensi yang saya baca :) , dan untuk para suhu dan pakar Blog sudilah kiranya memberikan kritik dan koreksinya)
  1. Mencari dan menentukan keyword yang akan kita bidik
    yang dimaksud keyword adalah "kata kunci yang digunakan dalam sebuah website agar website tersebut dapat ditemukan. Keyword digunakan oleh visitor atau pengunjung yang melakukan pencarian menggunakan kata kunci yang diinginkan, oleh search engine keyword tadi dicocokan ke website yang mempunyai keyword yang relevan dengan yang dicari oleh visitor”
    Keyword yang tepat memungkinkan suatu blog menduduki peringkat utama (halaman petama) pada hasil pencarian search engine seperti Google, Yahoo, MSN dsb. Agar dapat memilih keyword yang tepat telah di bahas secara khusus pada postingan yang berjudul Tips Melakukan Riset keyword yang efektif
  2. Memilih URL (alamat) blog.
    Setelah kita menetapkan topik blog atau tentang apa yang akan kita tulis di blog nantinya, langkah selanjutnya adalah memilih URL (uniform resource locator) adalah alamat blog kita seperti: http://www.jual-rebanamarawis.com. juga http://www.jual-rebanamarawis.com/2012/04/tutorial-cara-membuat-blog-seo-friendly.html ( mengenai hal tersebut akan di bahas secara khusus pada postingan yang berjudul Tips Menentukan URL, Judul dan Deskripsi Blog )
  3. Membuat judul blog yang tepat.
    Judul Blog maupun judul posting disamping harus dikemas dengan kata-kata yang menarik dan mudah diingat oleh pengunjung, karena ada kaitan yang erat dengan URL, sehingga dalam menentukannya harus mempunyai perencanaan yang matang ( mengenai hal tersebut akan di bahas secara khusus pada postingan yang berjudul Tips Menentukan URL, Judul dan Deskripsi Blog )
  4. Membuat deskripsi blog.
    Deskripsi Blog sebisa mungkin harus di dirangkai dengan kata kata yang menarik dan menggambarkan isi dari blog secara keseluruhan, juga diusahakan agar mengandung kata kunci yang telah direncanakan sebelumnya.
  5. Membuat/Mendefinisikan Meta Tag Title, Description dan keyword pada Template Blog
    Meta Tag ini berfungsi untuk memberikan informasi mengenai halaman web terutama bagi Search Engine ( baik Google, Yaho, Bing, maupun SE lainnya) dalam mengindex suatu blog yang akan ditampilkan pada suatu halaman hasil pencarian (SERP)
    Adapun langkah langkah dalam membuat Meta tag ini diulas secara tersendiri pada postingan yang berjudul Membuat Meta Tag HTML Agar Blog SEO Friendly
Demikian postingan saya mengenai Tutorial Cara Membuat Blog SEO Friendly pada kesempatan kali ini, insya Allah nanti akan disambung lagi mengenai langkah langkah berikutnya agar blog SEO Friendly pada postingan berikutnya,

Artikel lainnya: